Penjualan Brio sempat jeblok.
TB News
– Honda Brio berhasil menjadi model terlaris penjualan Honda pada
Oktober 2013. Selain New Honda Brio, model lainnya seperti New Jazz, New
Freed, dan All New CR-V menjadi empat besar penjualan terbesar mereka
di bulan ke-10.
Pada Oktober lalu, New Brio yang diluncurkan September 2012 itu mencapai 2.613 unit.
Sementara itu, New Jazz berhasil terjual 1.965 unit, diikuti New Freed dengan angka 1.412 unit, dan All New Honda CR-V tembus 1.336 unit.
“Penjualan Honda pada Oktober 2013 tetap memperlihatkan kontribusi yang baik, terutama produk baru Honda yang semakin terjangkau konsumen, yakni New Brio,” kata Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Purna Jual PT Honda Prospect Motor dalam keterangan tertulis, hari ini.
Secara total, Honda berhasil menjual 7.629 unit mobil sepanjang Oktober 2013. Jumlah itu menambah penjualan Honda sepanjang 2013 menjadi 77.239 unit di Indonesia.
Adapun produk lainnya seperti New City terlego sebanyak 125 unit, meningkat dari bulan sebelumnya 30 unit, diikuti All New Accord (107 unit), All New Civic (32 unit), terakhir Honda CR-Z (39 unit).
Sementara itu, New Jazz berhasil terjual 1.965 unit, diikuti New Freed dengan angka 1.412 unit, dan All New Honda CR-V tembus 1.336 unit.
“Penjualan Honda pada Oktober 2013 tetap memperlihatkan kontribusi yang baik, terutama produk baru Honda yang semakin terjangkau konsumen, yakni New Brio,” kata Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Purna Jual PT Honda Prospect Motor dalam keterangan tertulis, hari ini.
Secara total, Honda berhasil menjual 7.629 unit mobil sepanjang Oktober 2013. Jumlah itu menambah penjualan Honda sepanjang 2013 menjadi 77.239 unit di Indonesia.
Adapun produk lainnya seperti New City terlego sebanyak 125 unit, meningkat dari bulan sebelumnya 30 unit, diikuti All New Accord (107 unit), All New Civic (32 unit), terakhir Honda CR-Z (39 unit).
0 komentar:
Posting Komentar