Latest News
Selasa, 09 Juli 2013

Sekjen PBB desak Mesir usut pembunuhan 50 pendukung Moursi

 
Pendukung Mohamed Mours saat berunjuk rasa di Kairo pada 7 Juli 2013.
TB News - Sekjen PBB Ban Ki-moon mengecam gelombang pertumpahan darah di Mesir dan menyerukan penyelidikan atas kekerasan yang menewaskan lebih dari 50 orang.

51 orang, sebagian besar pendukung presiden Mesir terguling Mohamed Morusi, tewas di luar asrama tentara di Kairo pada Senin.

Juru bicara Ban, Martin Nesirky mengatakan sekjen PBB itu "sangat prihatin" atas pembunuhan-pembunuhan itu, yang disebut para pendukung Moursi sebagai "pembantaian."

"Sekjen mengutuk pembunuhan-pembunuhan ini dan mendesak dilakukan penyelidikan mendalam oleh badan-badan independen nasional yang berkompeten, dan menyeret mereka yang bertanggung jawab ke pengadilan," kata Nesirky.

Ban mendesak semua pihak yang terlibat aksi kekerasan "menahan diri semaksimal mungkin."

"Protes harus tetap dilakukan secara damai dan pasukan keamanan harus mentaati secara ketat standar-standar internassonal," kata Nesirky.
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Sekjen PBB desak Mesir usut pembunuhan 50 pendukung Moursi Rating: 5 Reviewed By: Register Center