TB news -
Setelah menginjakkan kaki di Kutub Utara, Pangeran Harry siap
menjelajahi kawasan kutub selatan, pada Desember mendatang. Seperti
dilansir kantor berita Reuters, adik pangeran William tersebut akan bergabung dalam sebuah tim yang terdiri dari mantan tentara Inggris.
Untuk diketahui ekspedisi
ini akan diikuti tiga tim, yakni Inggris, Amerika Serikat, dan negara
persemakmuran. Sambil berkelakar, putra bungsu Lady Diana dan Pangeran
Charles itu pun menantang tim lainnya.
"Sebagai anggota dari tim Inggris, saya akan menyediakan teh bagi kalian ketika kalian bergabung dengan kami di kutub," ujar Harry merujuk pada tim peserta dari negara lain.
"Sebagai anggota dari tim Inggris, saya akan menyediakan teh bagi kalian ketika kalian bergabung dengan kami di kutub," ujar Harry merujuk pada tim peserta dari negara lain.
Harry akan melakukan
perjalanan ke Kutub Selatan, dengan jarak 335 kilometer. Dalam
perjalanan ini, Harry ditemani Kate Philp dan Duncan Slater. Philp
adalah seorang mantan tentara wanita yang kaki kirinya diamputasi karena
terkena ledakan di Afganistan.
Pada kesempatan yang
sama, Harry mengaku sangat mengagumi kekuatan fisik, daya tahan tubuh,
dan rasa persahabatan yang dimiliki oleh rekannya di tim.
"Tapi ada sesuatu yang lain, sesuatu yang lebih dalam dari itu. Sesuatu yang terus menarik saya kembali untuk amal ini dan orang-orang ini. Dan akan selalu," ucapnya.
"Tapi ada sesuatu yang lain, sesuatu yang lebih dalam dari itu. Sesuatu yang terus menarik saya kembali untuk amal ini dan orang-orang ini. Dan akan selalu," ucapnya.
0 komentar:
Posting Komentar